Bams Samsons Jatuh dari Panggung
Rabu, 18 Februari 2009 – 11:23 WIB
Diceritakan Sony, kecelakaan itu terjadi karena aksi Bams yang suka loncat-loncat, yang kebetulan di panggung setinggi 1,3 meter itu tidak diikat. "Jadi kayak kepleset. Bukan kaki yang kepleset, tapi badan dan kaki masuk ke dalam. Jatuh ke bawah panggung setengah badan," terangnya.
Untung saja, setelah diperiksa oleh dokter setempat, pelantun Luluh itu tidak mengalami cedera berat dan bisa melanjutkan konser sekitar 7-8 lagu lagi. "Nggak ada tulang patah, cuma ototnya aja yang kebentur, jadi agak memar. Kalau sekarang sih belum kelihatan. Mungkin beberapa hari kemudian baru kelihatan," ujarnya.