Bamsoet: Pertanahan Menjadi Perhatian Serius DPR
"Membanjirnya aspirasi yang datang dari masyarakat masing-masing kabupaten dari Dapil VII Jawa Tengah menandakan derasnya partisipasi politik warga. Ini sangat bagus sekali bagi pertumbuhan dan perkembangan demokrasi. Di Rumah Aspirasi ini, kita fasilitasi berbagai advokasi, pelatihan, pemberdayaan, maupun berbagai kegiatan positif lainnya," imbuh Bamsoet.
Tak lupa sebelum mengakhiri pertemuan, Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila ini mengajak warga Kebumen mendownload aplikasi DPR NOW di handphone mereka. Melalui aplikasi tersebut, warga Kebumen bisa memonitor kinerja dirinya maupun para anggota DPR RI lainnya.
“Masyarakat bisa menyaksikan berbagai sidang di DPR RI secara live. Berbagai informasi kegiatan kedewanan juga bisa didapatkan secara realtime. Jika menurut masyarakat kinerja DPR RI kurang gereget, bisa juga dilaporkan melalui aplikasi ini. Manfaatkan DPR NOW sebagai CCTV rakyat untuk mengawasi DPR RI,” pungkas Bamsoet. (adv/jpnn)