Ban Ki Moon Serukan Berdamai
Selasa, 18 Mei 2010 – 13:07 WIB
Menurut Martin, Sekjen Ban telah menghubungi pemerintah Thailand untuk membahas situasi termutakhir. Dan dalam kesempatan itu, Ban juga telah menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas situasi yang terus memburuk di negeri Gajah Putih itu. "Karena itu, Sekjen Ban mendesak agar kedua belah pihak saling menahan diri, dan perlunya menekankan resolusi damai melalui dialog," kata Martin.
Selanjutnya, Sekjen Ban menegaskan bahwa PBB selalu siap memberikan bantuan untuk ikut menyelesaikan sengketa kekuasaan di Thailand. Namun, kata Martin, bantuan itu baru bisa dijalankan sepanjang ada kesepakatan dari kedua belah pihak, tentang keterlibatan PBB. "Mengenai mediasi PBB, PBB selalu siap untuk membantu, Namun, kedua belah pihak harus berada dalam perjanjian dengan keterlibatan PBB," katanya.