Banjir di Papua, Aktivitas Pasar Youtefa Lumpuh
Jumat, 10 Februari 2012 – 08:40 WIB
JAYAPURA - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Jayapura sejak Rabu (8/2) malam pukul 20.00 WIT hingga Kamis (9/2) dini hari mengakibatkan banjir di sejumlah daerah di Kota Jayapura. Antara lain di daerah Pasar Youtefa Abepura, daerah sekitar Kali Acai Kotaraja, Kompleks Perumahan BTN Skyline Indah Kotaraja, Kompleks Bucen IV Kotaraja, Furia, Kompleks Assalam Entrop, dan di hampir seluruh wilayah yang ada di daerah Entrop. Banjir terparah terjadi di daerah Pasar Youtefa Abepura dan di Kompleks Assalam Entrop. Ketinggian air di dua lokasi itu yang mencapai dua meter lebih. Akibatnya, barang-barang dagangan maupun perabotan rumah tangga dan barang-barang elektronik milik warga yang ada di daerah Pasar Youtefa itu terendam banjir.
Hal yang sama juga terjadi di Kompleks Assalam Entrop. Banyak warga yang tidak bisa menyelamatkan perabotan rumah tangga dan barang-barang elektronik milik mereka, sebab banjir itu datang cukup cepat, tepatnya sekitar pukul 23.30 WIT setelah hampir empat jam hujan mengguyur dengan derasnya.
Tidak hanya itu, banjir juga menenggelamkan puluhan kendaraan roda empat dan kendaraan roda dua. Termasuk sejumlah sekolah juga terendam banjir, di antaranya SMA N 4 Jayapura, TK dan SDIT Assalam di Entrop, SMA Taruna Dharma di Kotaraja, SD Negeri di Komplek BTN Skyline Indah Kotaraja, dan beberapa sekolah lainnya.
JAYAPURA - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Jayapura sejak Rabu (8/2) malam pukul 20.00 WIT hingga Kamis (9/2) dini hari mengakibatkan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Wataru Endo hingga Takumi Minamino Ikut Latihan Timnas Jepang
-
Rudianto Lallo Minta Kejagung Tidak Tebang Pilih Dalam Menangani Kasus
-
STY Pastikan Kevin Diks Jadi Amunisi Lawan Jepang
-
Baleg DPR Dorong Regulasi Pengelolaan Nikel di Sultra Masuk Prolegnas
-
Erupsi Gunung Lewotobi, AHY Siapkan Langkah Taktis
BERITA LAINNYA
- Sumsel
Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
Kamis, 14 November 2024 – 15:20 WIB - Daerah
BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
Kamis, 14 November 2024 – 14:12 WIB - Daerah
BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
Kamis, 14 November 2024 – 13:35 WIB - Riau
Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi
Kamis, 14 November 2024 – 13:33 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Pengusaha yang Paksa Anak Sujud dan Menggonggong Ditangkap Polisi
Kamis, 14 November 2024 – 19:39 WIB - Moto GP
Pecco Mengharamkan Taktik Ini Untuk Hambat Martin di MotoGP Barcelona
Kamis, 14 November 2024 – 20:00 WIB - All Sport
Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo
Kamis, 14 November 2024 – 20:05 WIB - Jatim Terkini
Ditetapkan Tersangka, Polisi Tangkap Ivan Sugiamto di Bandara Juanda
Kamis, 14 November 2024 – 19:07 WIB - Sepak Bola
Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
Kamis, 14 November 2024 – 21:33 WIB