Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bank DKI Buka Kemungkinan Besar Sponsori Formula E 2023

Jumat, 12 Mei 2023 – 18:53 WIB
Bank DKI Buka Kemungkinan Besar Sponsori Formula E 2023 - JPNN.COM
Chief Executive Officer (CEO) Bank DKI Fidri Arnaldy mengatakan pihaknya kemungkinan besar akan menjadi salah satu sponsor Formula E 2023. Ilustrasi ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nz

jpnn.com, JAKABARING - Chief Executive Officer (CEO) Bank DKI Fidri Arnaldy mengatakan pihaknya kemungkinan besar akan menjadi salah satu sponsor Formula E 2023.

Saat ini, Bank DKI telah melakukan pertemuan dengan penyelenggara balap mobil listrik internasional itu.

Menurut Fidri, sesama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) harus saling mendukung. Terlebih, Formula E diselenggarakan oleh PT Jakarta Propertindo.

“Kami selama ini dengan sesama BUMD akan sinergi semua, pokoknya atas itu sesuatu yang positif sesuai aturan kami jalan,” ujar Fidri, Jumat (12/5).

Sebelum memberikan sponsor, pihak Bank DKI memastikan kerja sama yang berlangsung adalah bussiness to bussiness (B2B).

“Ada (sponsor) insyaallah,” kata dia.

Walau begitu, Fidri masih enggan membeberkan nilai yang akan diberikan untuk sponsor Formula E 2023.

Sebelumnya, Project Director Jakarta E Prix 2023 Ivan Permana mengatakan sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN), BUMD hingga pihak swasta bakal menjadi sponsor Formula E tahun ini.

Bank DKI berpeluang besar menjadi salah satu sponsor perhelatan Formula E pada 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News