Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Banser Dirikan 554 Posko Mudik Lebaran, Fasilitasnya Lengkap

Senin, 11 Juni 2018 – 14:20 WIB
Banser Dirikan 554 Posko Mudik Lebaran, Fasilitasnya Lengkap - JPNN.COM
Salah satu posko mudik Lebaran yang didirikan Banser. Foto: Banser

jpnn.com, JAKARTA - Barisan Ansor Serbaguna (Banser) menunjukkan perhatian terhadap para pemudik pada Lebaran tahun ini.

Bansor berinisiatif mendirikan 544 posko mudik Lebaran 2018 di berbagai provinsi di Indonesia.

Posko itu berguna untuk membantu masyarakat saat mudik sehingga mengurangi risiko kecelakaan.

Kepala Satuan Koordinasi Nasional (Kasatkornas) Banser Alfa Isnaeni mengatakan, pendirian posko mudik itu juga merupakan kontribusi berkelanjutan dari pihaknya untuk masyarakat dan negara atas nama kemanusiaan.

“Selain itu, ikut memberikan rekomendasi kepada pemerintah terhadap kualitas pelayanan publik di waktu mendatang,” kata Alfa di Markas Satkornas Banser, Jakarta, Senin (11/6).

Menurut Alfa, posko mudik Banser bertema Istirahat untuk Selamat tersebut didirikan selama tujuh hari, yakni pada 10-17 Juni.

Dia menambahkan, posko didirikan di depan masjid, SPBU, rest area, jalur pelabuhan, jalur bandara, dan tempat-tempat lain yang representatif.

Jumlah posko mudik sendiri tersebar di beberapa titik di berbagai provinsi.

Barisan Ansor Serbaguna (Banser) menunjukkan perhatian terhadap para pemudik pada Lebaran tahun ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close