Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Banyak Pengusaha Mamin tak Paham Standar Keamanan Pangan

Sabtu, 19 Desember 2015 – 18:43 WIB
Banyak Pengusaha Mamin tak Paham Standar Keamanan Pangan - JPNN.COM

jpnn.com - ‎JAKARTA--Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) sudah di depan mata. Namun, kesiapan para pelaku usaha dalam menghadapi persaingan ekonomi masih dinilai lemah. Itu sebabnya pemerintah diharapkan makin intensif menyosialisasikan segala standar bisnis yang akan diberlakukan dalam MEA.

Ketua Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia Adhi Lukman mengatakan, salah satu sosialisasi yang dibutuhkan para pelaku usaha kecil dan menengah (UKM), khususnya industri makanan dan minuman (mamin) adalah mengenai standar keamanan (higienis) pangan yang diizinkan beredar di pasar ASEAN.

"Masih banyak pengusaha UKM yang belum paham standar keamanan pangan. Kalau tidak disosialisasikan, UKM kita akan kalah bersaing dengan luar," kata Adhi, Sabtu (19/12).

‎Dijelaskannya, banyak pelaku usaha di dalam negeri yang produk-produknya ditolak pasar luar negeri karena tidak memenuhi standar higienis pangan.

“Selain itu, infrastruktur untuk produksi makanan dan minuman juga harus memenuhi standar higienis ASEAN. Itu semua harus diperhatikan jika produk-produk kita bisa bersaing dalam MEA,” jelas Adhi.

Dia berharap kepada para penyusun kebijakan untuk memikirkan masalah tersebut. Di samping memperbanyak sosialisasi mengenai hal-hal yang perlu dipahami pelaku usaha dalam menghadapi kompetisi ekonomi Internasional, seperti MEA. (esy/jpnn)

‎JAKARTA--Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) sudah di depan mata. Namun, kesiapan para pelaku usaha dalam menghadapi persaingan ekonomi masih dinilai

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close