Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Banyak Pihak yang Menyodorkan Nama Calon Dewas KPK ke Jokowi

Selasa, 05 November 2019 – 17:49 WIB
Banyak Pihak yang Menyodorkan Nama Calon Dewas KPK ke Jokowi - JPNN.COM
Fadjroel Rachman. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman mengatakan, banyak pihak yang telah menyodorkan nama calon anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi atau Dewas KPK ke Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Dewan pengawas KPK sedang diproses. Presiden dengan Mensesneg memproses nama-nama yang diusulkan oleh banyak pihak," ungkap Fadjroel di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa (5/11).

Pria kelahiran Banjarmasin itu juga mengatakan, Presiden Jokowi akan meminta masukan dari akademisi, intelektual, kelompok agama dan masyarakat terkait nama-nama calon Dewas KPK yang sudah masuk.

Namun, Fadjroel masih menyimpan rapat nama-nama yang disodorkan ke suami Iriana tersebut. "Terkait dengan nama-nama yang masuk di dalam dewan pengawas itu tidak ada yang secara khusus disebutkan. Cuma intinya (presiden) sudah mendapatkan masukan, dan pemerintah juga meminta masukan dari pihak masyarakat," katanya.

Fadjroel yang juga Komisaris Utama PT Adhi Karya ini menyebutkan bahwa presiden berharap komposisi dewan pengawas KPK mewakili kepentingan semua elemen masyarakat. "Ini bisa menjadi wakil dari masyarakat," katanya. (fat/jpnn)

Fadjroel mengatakan, Presiden Jokowi akan meminta masukan dari akademisi, intelektual dan kelompok agama terkait calon Dewas KPK.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News