Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bareskrim Cekal HT Bepergian ke Luar Negeri

Jumat, 23 Juni 2017 – 22:42 WIB
Bareskrim Cekal HT Bepergian ke Luar Negeri - JPNN.COM
Pengusaha Hary Tanoesoedibjo usai menjalani pemeriksaan di gedung sementara Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (12/6). Foto: Fathan Sinaga/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri telah menerbitkan surat pencegahan atas nama Hary Tanoesoedibjo, pada Kamis (23/6). HT -sapaan Hary- dicekal terkait kasus 'SMS kaleng' terhadap jaksa Kejaksaan Agung bernama Yulianto.

"Sudah ada permintaan pencegahan berangkat ke luar negeri untuk 20 hari ke depan per tanggal 22 Juni 2017 untuk kasus yang sedang ditangani Bareskrim Polri," kata Kepala Humas Ditjen Imigrasi Kemenkum HAM Agung Sampurno saat dikonfirmasi, Jumat (23/6).

Sementara itu, Karopenmas Divisi Humas Pori Brigjen Rikwanto mengatakan bahwa Bareskrim sudah menetapkan Bos MNC itu sebagai tersangka. HT, lanjut dia, ditetapkan tersangka berdasarkan SPDP yang diserahkan ke Kejaksaan Agung pada Rabu (21/6).

"Iya, SPDP sudah diterbitkan sebagai tersangka," kata Rikwanto di Mabes Polri, Jakarta, Jumat siang.

Menurutnya, pihaknya akan memanggil HT dalam waktu dekat sebagai tersangka. Bahkan, penyidik sudah mengagendakan pemanggilan terhadap HT.

"Habis Lebaran. Awal Juli ini ya," tandas Rikwanto.(mg4/jpnn)

Bareskrim Polri telah menerbitkan surat pencegahan atas nama Hary Tanoesoedibjo, pada Kamis (23/6). HT -sapaan Hary- dicekal terkait kasus 'SMS kaleng'

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News