Baru Nikah, Anggota TNI Tewas Ditabrak
Sabtu, 15 Juni 2013 – 16:41 WIB

PROBOLINGGO - Bulan madu pasangan suami-istri (pasutri) Mustaim dan Yunita, warga Perumahan Sumber Taman Indah, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo, tidak berlangsung lama. Pasutri yang baru menikah pada 26 Mei 2013 itu dipisahkan maut, Jumat (14/6).
Kecelakaan maut itu terjadi saat Mustaim hendak kembali ke satuannya di Yonif 515 Kostrad di Kecamatan Tanggul, Kabupaten Jember. ''Tanggal 26 Mei kemarin menikah. Hanya 20 hari,'' kata Sumarni, ibu angkat korban, saat ditemui di kamar mayat RSUD dr Moch. Saleh, Kota Probolinggo, sambil sesenggukan menahan tangis.
Dengan mata berkaca-kaca, Sumarni menyatakan bahwa korban biasanya kembali ke Jember dengan menumpang kendaraan umum. Karena itu, saat berniat kembali dengan mengendarai motor bakda subuh, istrinya sempat mencegah. ''Sama istrinya sudah dilarang naik sepeda motor. Ngotot ae (ngotot saja, Red),'' ujarnya.