Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bawa Argentina Juara Copa America 2021, Lionel Messi Ternyata Sedang Cedera

Minggu, 11 Juli 2021 – 12:05 WIB
Bawa Argentina Juara Copa America 2021, Lionel Messi Ternyata Sedang Cedera - JPNN.COM
Kapten Timnas Argentina Lionel Messi (mengangkat tangan) saat membawa Argentina menjuarai Copa America 2021. Foto: Twitter @CopaAmerica

jpnn.com, RIO DE JANEIRO - Argentina baru saja memastikan juara Copa America 2021 usai menaklukan Brasil 1-0 pada laga final yang berlangsung di Stadion Maracana, Rio De Janeiro, Minggu (11/7) pagi WIB.

Di laga tersebut Angel Di Maria muncul sebagai pahlawan berkat gol tunggalnya di menit 21' usai mengecoh kiper Brasil Ederson Moraes.

Tapi sorotan di laga ini lebih banyak tertuju kepada Lionel Messi yang akhirnya bisa merengkuh trofi pertamanya bersama Argentina di level senior. Rasa penasaran itu akhirnya tuntas di laga melawan Brasil, Albiceleste dibawanya menjadi juara.

Seusai laga, pelatih Argentina Lionel Scaloni menjelaskan fakta mengejutkan jika ternyata Messi bermain dengan kondisi hamstring yang bermasalah.

"Bagi saya tidak berubah, Messi adalah anugerah bagi kami, meski dia memainkan final dengan kondisi hamstring yang terganggu," ucap Scaloni.

Sang pelatih juga menyebut seandainya Argentina gagal menjadi juara di laga tadi, La Pulga -julukan Messi- tetaplah menjadi pesepak bola terbaik di dunia.

"Dia tetaplah pesepak bola terbaik. Saya harus bertanya sekali lagi kepada warga Brasil apakah Messi perlu memenangkan piala untuk menunjukan dia pemain besar," tanya sang pelatih.

Scaloni juga mengaku terhibur dengan aksi Neymar dan kolega di atas lapangan, dan menyebut Brasil hanya kurang beruntung di final ini.

Pelatih Argentina Lionel Scaloni membeberkan fakta mengejutkan tentang Lionel Messi di laga Final Copa America 2021

Sumber Marca

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News