Bayern, Brand Sepakbola Paling Berharga di Dunia
Kamis, 30 Mei 2013 – 07:05 WIB
Nilai Bundesliga sendiri secara keseluruhan sangat jauh dibandingkan dengan Premier League. Secara keseluruhan, menurut Brand Finance harga Bundesliga mencapai USD 1,9 miliar (sekitar 18,6 triliun). Jumlah itu hanya sepertiga jika dibandingkan dengan Premier League yang bernilai hingga USD 3,1 miliar (Rp 30,3 triliun).
Klub-klub Inggris memang mendominasi daftar. Lima di antaranya berada di posisi sepuluh besar. Selain United, ada juga Chelsea (peringkat lima), Arsenal (enam), Liverpool (tujuh), dan Manchester City (delapan).
Salah satu faktor turunnya United hingga defisit dua persen karena Setan Merah tersingkir terlalu dini di Liga Champions. United dieliminasi Real Madrid pada fase 16 besar.