Bea Cukai dan Pelaku Usaha Bersinergi, Laksanakan Kegiatan Program CVC
jpnn.com, JAKARTA - Dalam rangka menjalankan tugas dalam memberikan asistensi terhadap industri dalam negeri, Bea Cukai Kotabaru dan Cikarang melaksanakan kegiatan customs visit customers (CVC).
Kepala Subdirektorat Hubungan Masyarakat dan Penyuluhan, Encep Dudi Ginanjar mengungkapkan, kegiatan CVC memiliki beberapa tujuan untuk meningkatkan pengguna jasa.
"Adapun tujuannya memberikan asistensi kepada pengguna jasa, sebagai sarana pengawasan untuk meningkatkan kepatuhan pengguna jasa, dan mengetahui proses bisnis pengguna jasa lebih dalam,” kata dia.
Dalam kesempatan CVC kali ini, Bea Cukai Kotabaru melaksanakan CVC ke PT SMART Tbk Refinery Tarjun yang berada di Kecamatan Kelumpang Hilir, Kabupaten Kotabaru. Perusahaan itu mendapatkan fasilitas kawasan berikat.
Sementara itu, Bea Cukai Cikarang melaksanakan kunjungan ke PT Craze Indonesia yang merupakan Perusahaan yang memproduksi alat olahraga.
Dalam kunjungan itu, Bea Cukai berdiskusi terkait permalasahan yang dialami Perusahaan dalam proses bisnisnya, serta melakukan pendampingan.
“Kegiatan CVC yang rutin dijalankan Bea Cukai diharapkan dapat memberi dampak positif dalam mendorong ekspor-impor yang dilakukan pengguna jasa. Selain itu, diharapkan dapat menjaga komunikasi baik antara Bea Cukai dan pengguna jasa,” kata dia. (jpnn)