Beasiswa Bisnis Bagi Warga Indonesia di Australia
Entrepreneur atau pebisnis asal Indonesia dan warga Tanah Air yang terlibat dalam perusahaan start-up kini berkesempatan untuk mengenyam pendidikan singkat di Australia. Beasiswa ini diharapkan mampu meningkatkan kerjasama dua negara dalam bidang ekonomi.
Pemerintah Australia melalui beasiswa Australia Award memberi kesempatan pada warga Indonesia untuk mengikuti kursus singkat dengan peminatan bisnis.
Kursus ini meliputi dua bidang topik yakni, (1) Taking business to the next level (Membawa bisnis ke jenjang berikutnya) yang ditujukan bagi para pendiri/pemilik, manajer ataupun penyelia bisnis start-up asal Indonesia; kemudian (2) International Business Readiness for Women in Global Business: Focus on Food Production and Processing (Kesiapan Bisnis Internasional bagi Perempuan di Bisnis Global: Fokus pada Produksi dan Pemrosesan Makanan) yang ditujukan bagi para perempuan yang menjadi pemilik usaha makanan dan minuman, manajer ataupun penyelia bisnis makanan dan minuman asal Indonesia.
Menurut Atase Pers Kedutaan Besar Australia di Jakarta, Laura Kemp, kursus ini tak hanya merespon tujuan Pemerintah Indonesia dalam menciptakan komunitas start-up yang maju, tapi juga untuk berbagi pengalaman dan keahlian Australia dengan para pebisnis muda Indonesia.
“Kursus ini didesain untuk mendukung program strategis Kementerian UKM Indonesia dalam meremajakan pasar tradisional ke pasar online dan menghasilkan lebih banyak modal bagi perusahaan start-up Indonesia,†jelasnya kepada Nurina Savitri dari Australia Plus.
Laura menambahkan, “Pemerintah Australia dan Indonesia tengah mencari cara untuk meningkatkan ikatan bisnis, termasuk melalui Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Australia.â€
Sebagai bagian dari beasiswa ini, seluruh partisipan akan mengembangkan dan mengimplementasikan sebuah proyek. Mereka kemudian akan mempresentasikan proposal proyek mereka sebelum kursus dimulai dan lantas mengembangkan proyek tersebut lebih jauh selama kursus berlangsung. Dan terakhir, mereka juga diminta untuk menampilkan proyek yang telah diimplementasikan setelah kursus selesai.
Entrepreneur atau pebisnis asal Indonesia dan warga Tanah Air yang terlibat dalam perusahaan start-up kini berkesempatan untuk mengenyam pendidikan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
- ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
Jumat, 22 November 2024 – 20:33 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
Kamis, 21 November 2024 – 23:16 WIB - ABC Indonesia
Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
Selasa, 19 November 2024 – 23:46 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata
Selasa, 19 November 2024 – 22:55 WIB
- Dahlan Iskan
Wanita Global
Minggu, 24 November 2024 – 07:08 WIB - Pilkada
Kantor PKS Didemo Massa, Minta Kadernya Disanksi
Minggu, 24 November 2024 – 06:42 WIB - Bulutangkis
China Masters 2024: Jonatan Christie Berkali-kali Memukul Nomor 1 Dunia
Minggu, 24 November 2024 – 05:05 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Minggu 24 November 2024
Minggu, 24 November 2024 – 06:22 WIB - Riau
Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
Minggu, 24 November 2024 – 08:01 WIB