Begini Tanggapan Pogba Melihat Tindakan Rasis yang Dialami Tiga Pemain Inggris

"Kami tak dapat menoleransi perilaku rasis seperti itu, dan harus memeranginya. Tidak ada alasan membela siapa pun yang melakukan tindakan keji ini," pungkasnya.
Tak hanya Pogba, dukungan bagi tiga pemain Inggris itu juga datang dari Scott McTominay. Melalui instagramnya dia menuliskan:
"Apa yang saya lihat sangat mengejutkan. Tiga pemuda yang telah memberikan segalanya justru mendapat perlakuan rasis seperti itu. Perlu tindakan tegas terhadap kejadian ini karena selalu berulang," kecam McTominay.
Laga Final EURO 2020 antara Inggris kontra Italia memang harus diakhiri lewat adu penalti usai kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal.
Di babak ini, tiga pemain The Three Lions -julukan Timnas Inggris-, yakni Marcus Rashford, Jadon Sancho, dan Bukayo Saka gagal menjalankan tugasnya sebagai eksekutor penalti.
Harry Kane dan kolega akhirnya takluk 2-3 dari Italia di babak tos-tosan ini.(mcr15/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru: