Belasan Warga Tewas Tertimbun Longsor
Senin, 28 Januari 2013 – 09:05 WIB
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat, Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, longsor disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur wilayah Agam selama tiga hari berturut-turut. Bantuan sempat terhambat ke lokasi karena akses menuju lokasi sangat sulit. "Saat ini personel Basarnas, TNI, Polri dan BPBD tengah berjibaku lakukan evakuasi dibantu oleh masyarakat di lokasi kejadian yang melakukan penanganan darurat. Akses menuju lokasi cukup berat," jelas Sutopo.
Sementara, Kepala Operasional Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Maritim Padang, Amarizal juga membenarkan, tiga hari terakhir, telah sering terjadi banjir dan longsor terkait cuaca hujan dengan intensitas lebat dan sedang di beberapa daerah. "Hujan sering terjadi pada sore hingga pada malam hari yang mengakibatkan beberapa daerah seperti Bukittinggi dan Agam mengalami banjir serta longsor," papar Amarizal. (den/g/uki/fan)