Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Benitez Inginkan Striker Pencetak 40 Gol Semusim

Selasa, 16 Juli 2013 – 08:24 WIB
Benitez Inginkan Striker Pencetak 40 Gol Semusim - JPNN.COM
NAPOLI - Napoli tengah menyiapkan rencana alternative jika kehilangan Edinson Cavani. Mereka memburu striker anyar yang tak kalah ganas.

Namun, syarat yang diajukan pelatih anyar Napoli, Rafael Benitez sangatlah berat. “Kami mencari striker yang bisa mencetak 40 gol semusim. Namun, tidak banyak  striker di dunia ini yang bisa melakukan hal tersebut,” terang Benitez dalam sesi press conference seperti dilansir Football Espana, Senin (15/7).

Syarat yang diajukan Benitez itu disesuaikan dengan performa Cavani musim lalu. Saat itu, striker asal Uruguay tersebut memang tampil sangat ganas. Total, striker gondrong tersebut berhasil menjaringkan 38 gol di semua ajang.

Saat ini, Napoli dikait-kaitkan dengan Gonzalo Higuain dan Leandro Damiao. Namun, Benitez merasa belum sreg dengan kualitas kedua pemain tersebut. Menurutnya, kemampuan keduanya dianggap jauh dari Cavani.

NAPOLI - Napoli tengah menyiapkan rencana alternative jika kehilangan Edinson Cavani. Mereka memburu striker anyar yang tak kalah ganas. Namun, syarat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA