Bentrok di Peru Tewaskan Puluhan Orang
Selasa, 09 Juni 2009 – 13:36 WIB
Lebih jauh, kalangan pembela hak-hak kaum Indian memperkirakan jumlah korban tewas dan hilang jauh lebih besar lagi. Beberapa bahkan menyebutkan ada lebih dari 100 orang (penduduk) yang tewas atau hilang. Kelompok advokasi Amazon Watch malah menuduh pihak pemerintah telah membuang banyak mayat di sungai-sungai dan hutan demi menekan catatan jumlah korban.
"Tampaknya ada upaya tertentu dari pemerintah untuk menutupi jumlah (sebenarnya) penduduk yang tewas," ujar Gregor MacLennan, koordinator program Amazon Watch di Peru.
Belaunde terang-terangan membantah tuduhan tersebut. "Itu bohong," katanya. "(Ini adalah) bagian dari kebohongan besar yang disampaikan tentang Bagua - bahwa telah terjadi pembantaian. Namun (kenyataannya) lebih banyak polisi daripada penduduk yang tewas. Jika (tuduhan) itu benar, silakan anggota keluarga (masyarakat) maju ke depan dan menyampaikan apa yang terjadi," tuturnya. (ito/JPNN)