Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Beragam Strategi Kemenkum untuk Memenuhi Kebutuhan Informasi Masyarakat

Rabu, 13 November 2024 – 10:51 WIB
Beragam Strategi Kemenkum untuk Memenuhi Kebutuhan Informasi Masyarakat - JPNN.COM
Kemenkum berusaha menenuhi kebutuhan informasi masyarakat. Dok: source for JPNN.

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Hukum (Kemenkum) memastikan agar pelayanan informasi kepada masyarakat berjalan optimal. Berbagai strategi telah dilaksanakan untuk memenuhi kebutuhan informasi masyarakat.

Wakil Menteri Hukum, Edward Omar Syarief Hiariej mengatakan pihaknya melakukan penyebarluasan informasi melalui berbagai media, baik melalui media sosial, situs resmi Kemenkum, juga beragam program tatap muka, termasuk menggaet komunitas dan para pemangku kepentingan.

"Kemenkum menyebarkan informasi melalui medsos, serta situs resmi terintegrasi yang memudahkan masyarakat mendapatkan informasi mengenai kebijakan, regulasi, dan layanan publik," ujar Wamen Edward alias Eddy, Selasa (12/11).

"Kemenkum juga berkolaborasi dengan berbagai komunitas atau stakeholder, seperti KOPPETA HAM (Komunitas Pelajar Penggiat HAM), mahasiswa, komunitas industri kreatif, dan komunitas lainnya," tambah Eddy dalam kegiatan presentasi uji publik keterbukaan informasi.

Strategi Kemenkum lainnya adalah memberikan peningkatan kompetensi sumber daya manusia (SDM) di bidang pelayanan publik. Di antaranya, pelatihan bahasa isyarat bagi pegawai Kemenkumham, serta program Edukasi Kekayaan Intelektual Indonesia (EKII).

"EKII merupakan kerja sama antara DJKI dan World Intellectual Property Organization (WIPO). Inovasi di bidang Kekayaan Intelektual ini dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelindungan kekayaan intelektual," katanya.

Selanjutnya, Kementerian yang dipimpin oleh Menteri Supratman Andi Agtas ini gencar melakukan bermacam-macam rupa sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.

Berbagai pameran dilaksanakan guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat secara langsung, seperti pameran dan layanan konsultasi kekayaan intelektual dan layanan AHU dalam kegiatan Inacraft 2024, serta Festifal kekayaan intelektual 2024 di Bali.

Kementerian Hukum melakukan sejumlah strategi dalam rangka memenuhi kebutuhan informasi masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News