Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berbagi Cerita Menentukan Vendor WO yang Tepat untuk Persiapan Pernikahan

Rabu, 23 Agustus 2023 – 05:45 WIB
Berbagi Cerita Menentukan Vendor WO yang Tepat untuk Persiapan Pernikahan - JPNN.COM
Persiapan pernikahan yang matang. Foto: dok Shine Bridal

jpnn.com, JAKARTA - Pernikahan adalah momen sakral yang sangat diimpikan bagi kebanyakan orang. Oleh karena itu, persiapan pernikahan selalu disiapkan dengan matang.


Ada pasangan yang memilih menikah secara sederhana, misal hanya melangsungkan akad nikah / pemberkatan dihadiri keluarga terdekat.

Namun kebanyakan pasangan ada juga yang memilih melangsungkan pernikahan secara meriah hingga ke resepsi khusus.

Saat memilih melangsungkan pernikahan secara meriah, kemudian muncul hal baru yang harus diputuskan yaitu, siapa yang harus dipercaya mengurus semua hal tentang pernikahan hingga tiba di hari bahagia itu?

Memang menyiapkan sebuah pernikahan mulai dari akad / pemberkatan hingga resepsi bukan hal mudah, banyak sekali aspek dan details yang harus dipikirkan.

Ada sebagian pasangan yang memilih untuk memilih satu per satu vendor-vendor pernikahan mereka, mulai dari MUA, foto dan videografi, prewedding, dekorasi, attire, venue, budgeting, WO, MC dll, yang pastinya sangat menguras tenaga dan waktu.

Namun ada juga sebagian lagi yang memutuskan untuk mempercayakan semua hal tersebut di satu vendor saja yang paling mereka yakini dan percaya, sehingga hal tersebut pastinya lebih meringankan beban.

Seperti contohnya Lian Oktaviani. Dilihat dari kisah di akunnya @lian_octaviani di Instagram saat mempersiapkan pernikahan dan memutuskan untuk mempercayakan semua urusan pernikahannya ke satu vendor yaitu Shine Bridal.

Persiapan pernikahan yang tadinya dirasa rumit di awal justru lebih simple setelah dibantu oleh vendor WO yang tepat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close