Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berbalik Dukung Perppu Pilkada, Golkar Siapkan Laporan ke DPD

Rabu, 10 Desember 2014 – 15:10 WIB
Berbalik Dukung Perppu Pilkada, Golkar Siapkan Laporan ke DPD - JPNN.COM
Berbalik Dukung Perppu Pilkada, Golkar Siapkan Laporan ke DPD. Foto JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, Lalu Mara Satriawangsa menyatakan Golkar akan tetap memperjuangkan rekomendasi Musyawarah Nasional (Munas) IX di Bali terkait Pilkada melalui DPRD. Sebab, hal itu merupakan aspirasi kader partai berlambang pohon beringin itu.

"Kami akan memperjuangkan aspirasi kader yang menjadi rekomendasi Munas yang meminta DPP untuk memperjuangkan pilkada via DPRD dengan menolak Perppu (Perppu Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pilkada Langsung)," kata Lalu Mara dalam pesan singkat, Rabu (10/12).

Menurut Lalu Mara, Munas tidak memiliki kewenangan untuk menolak atau mendukung Perppu. Munas hanya bisa memberikan rekomendasi kepada DPP. "Bahwa rekomendasinya menolak, ya harus diperjuangkan," ujarnya.

Lalu Mara mengatakan, DPP melalui forum Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) akan memberikan laporan yang berisi jawaban atas rekomendasi itu. Untuk saat ini, kata dia, Golkar dalam posisi mendukung Perppu Pilkada. "Hasilnya bagaimana, nanti akan dilaporkan
DPP melalui forum Rapimnas yang akan datang," tandasnya.

Selasa (9/12) malam, Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Bali, Aburizal Bakrie mencuit mengenai Perppu Pilkada dalam akun Twitternya @aburizalbakrie. Ical, sapaan akrab Aburizal menyatakan Golkar mendukung Perppu Pilkada.

Ical menjelaskan, Golkar mendukung Perppu Pilkada karena melihat keinginan masyarakat luas untuk tetap melaksanakan pilkada langsung. Selain itu, partai berlambang pohon beringin itu ingin menjalankan kesepakatan yang dibuat pada awal Oktober 2014.

Kesepakatan itu dibuat Golkar, Gerindra, PAN, PKS, PPP, dan Demokrat. Isinya adalah kesepakatan untuk bersama-sama mensukseskan pemilihan pimpinan DPR dan seluruh alat kelengkapannya secara proporsional serta kepemimpinan MPR dengan menetapkan susunannya. Hal itu tercantum dalam pasal pertama kesepakatan tersebut.

Dalam pasal dua kesepakatan tersebut, Ical mengungkapkan, ada kesepakatan untuk mendukung Perppu yang merupakan usul pemerintah terhadap UU Pilkada. "Maka Partai Golkar akan mendukung Perppu usul pemerintah tentang UU Pilkada tersebut," tulis Ical dalam akun Twitternya. (gil/jpnn)

JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, Lalu Mara Satriawangsa menyatakan Golkar akan tetap memperjuangkan rekomendasi Musyawarah

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close