Berburu Landak, Warga Kudus Temukan Gua Indah
Jumat, 24 Juni 2011 – 04:04 WIB
KUDUS - Bermaksud mencari landak, sepuluh warga Desa Wonosoco, Kecamatan Undaan, Kudus, Jateng, justru menemukan gua yang memiliki keindahan luar biasa. Kontan saja, kabar tersebut menarik minat warga untuk mengetahuinya. Gua itu ditemukan pada Senin (20/6). Ketika itu sepuluh orang sedang mencari landak di hutan Wonosoco. Semalam mereka menunggu binatang berbulu duri tersebut, namun baru sekitar pukul 07.00 landak itu muncul.
Anjing pemburu langsung mengejarnya. Landak masuk ke tiga gua dengan lubang hanya cukup untuk masuk orang sambil jongkok. Setelah digali, di dalamnya ternyata ada ruang sangat luas. Namun, belum ada warga yang berani menjelajah seluruhnya.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus Hadi Sucipto mengatakan, pihaknya mengintruksi petugas untuk mengamankan gua tersebut selama 24 jam nonstop. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. "Kami akan segera melakukan penelitian untuk mengetahui tentang gua tersebut," tandasnya. (yat/jpnn/c7/nw)