Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berburu Pernik Eks Uni Soviet di Pasar Andriyivsky Uzviz, Ukraina

Turis Lebih Suka Ada Lambang Palu dan Arit

Kamis, 05 Juli 2012 – 00:05 WIB
Berburu Pernik Eks Uni Soviet di Pasar Andriyivsky Uzviz, Ukraina - JPNN.COM
Salah satu lapak Uni Sovyet di Andriyivsky. Foto: Agung Putu Iskandar/Jawa Pos
Meski terus tergerus zaman, sisa-sisa kejayaan Uni Soviet masih sangat terasa di Ukraina. Aneka pernik berbau komunis bahkan masih menjadi primadona di Pasar Andriyivsky, Kiev.


AGUNG PUTU ISKANDAR, Kiev.

SEBUAH emblem kecil mengkilat terpasang di sisi depan topi ushanka. Emblem dari bahan metal itu berbentuk bintang dengan diapit dua helai pucuk gandum. Tepat di tengah-tengah bintang, terdapat lambang yang sangat terkenal di dunia. Yakni, gambar palu dan arit. Dua alat wajib buruh tani itu dipasang dengan background merah. "Ini khusus kolektor," kata Olexander Volokha, penjual di Andriyivsky.

     

Ushanka adalah topi khas Soviet. Bentuknya mirip kopiah besar, tapi tebal di setiap sisinya. Topi tersebut memiliki lapisan tambahan yang bisa dikeluarkan dari lipatan di sisi kanan dan kiri untuk menutupi telinga. Topi itu dipakai prajurit dan pejabat militer Uni Soviet saat musim dingin.

     

Ada ushanka yang dibuat dari kulit, ada juga yang berbahan kulit sintetis. Olexander lantas membalik topi tersebut. Di situ, terdapat sebuah tulisan yang agak pudar. Tertera angka 57 dan 83. "Angka 57 itu ukuran topi. Sedangkan angka 83 itu tahun pembuatannya," katanya.

     

Meski terus tergerus zaman, sisa-sisa kejayaan Uni Soviet masih sangat terasa di Ukraina. Aneka pernik berbau komunis bahkan masih menjadi primadona

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News