Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berdayakan UMKM, SRC Indonesia Ajak Masyarakat Kembali Belanja di Toko Kelontong

Rabu, 02 Juni 2021 – 04:07 WIB
Berdayakan UMKM, SRC Indonesia Ajak Masyarakat Kembali Belanja di Toko Kelontong - JPNN.COM
SRC Indonesia toko kelontong masa kini yang merupakan bagian dari PT SRCIS menginisiasi kampanye #KembaliKeKelontong, dengan cara mudah dan efisien. Foto dok SRC Indonesia

Selain itu, SRC juga menghadirkan tas belanja yang dikreasikan dengan kolaborasi bersama Hari Merdeka, sosok ilustrator Indonesia yang giat mengangkat tema Indonesia dalam karya-karyanya.

Tas belanja ini akan  merepresentasikan perjalanan SRC selama 13 tahun berkontribusi untuk Indonesia. Tas memiliki filosofi yang kuat dan merupakan ikon dalam berbelanja.

Untuk itu melalui kampanye #KembaliKeKelontong, masyarakat diharapkan kembali melanjutkan tradisi untuk berkolaborasi demi perubahan yang lebih baik.

“Inilah yang menjadi landasan kami memilih tas sebagai simbol transformasi dan kolaborasi SRC, karena tas adalah bagian tidak terpisahkan dari industri toko kelontong. Kami meyakini keberadaan tas ramah lingkungan yang kekinian ini juga mendorong semangat para pedagang kelontong dan masyarakat luas untuk terus memberikan dampak bagi lingkungan sekitarnya,” ujar Rima.

Pihaknya juga bekerja sama dengan Kemenparekraf untuk mendukung program pemerintah yakni 'Ada di Warung' dengan pemasaran produk di Pojok Lokal SRC yaitu rak khusus di toko kelontong untuk menjual produk hasil UMKM lokal.

Melalui Pojok Lokal, SRC turut serta berperan nyata mendukung pengembangan usaha kepada pelaku UMKM sekitar.

Kontribusi komoditas UMKM Toko Kelontong SRC seluruh Indonesia mencapai Rp5,7 Triliun/tahun atau setara dengan 0.24% nilai UMKM nasional pada 2019.

Rima meyakini dengan komitmen bersama maka semakin besar kontribusi yang diberikan untuk negara.

SRC Indonesia berkomitmen untuk terus bergerak produktif dan inovatif sehingga dapat memberikan layanan terbaik untuk masyarakat luas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close