Beredar Kabar Ada 3 Harimau Berkeliaran di Kampung Bekalar
jpnn.com, SIAK - Masyarakat Kampung Bekalar, Kandis, Kabupaten Siak, Riau resah dengan kabar munculnya harimau yang berkeliaran di tiga dusun daerah setempat.
Pihak Kecamatan Kandis pun tidak tinggal diam dan melakukan pengecekan. "Sedang kami cek melalui Penghulu Kampung Adat Sakai Bekalar. Kami sudah perintahkan sekretaris camat melakukan pengecekan info di lapangan," kata Camat Kandis Irwan Kurniawan di Siak, Sabtu (7/9).
Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan dinas terkait di Kabupaten Siak serta Balai Besar Konservasi dan Sumber Daya Alam Riau. Bahkan, penghulu dan dinas yang menangani hewan atau satwa harimau sudah turun ke lapangan.
Selain itu, pihaknya juga sudah melakukan pertemuan dengan BBKSDA namun masih menunggu klarifikasi terhadap laporan warga tersebut. Pasalnya sampai hari ini belum ditemukan tanda-tanda binatang buas tersebut berkeliaran.
BACA JUGA: Usai Proses Penyelematan, Sepasang Harimau Sumatra Segera Dikirim ke Habitat Aslinya
Terlebih lagi terkait video yang beredar, menurut BBKSDA bukanlah di Kandis karena pernah juga melihat gambar tersebut beredar di media sosial sebelumnya. Ditambah lagi dalam laporan warga itu tidak ada video maupun gambar harimau.
"Tim sudah turun menindaklanjuti laporan warga kepada penghulu tapi tidak ada gambar maupun video yang disampaikan ketika itu," ungkapnya.
Namun, tim tetap melakukan pengecekan di lapangan. Bahkan, Sabtu ini masih mengecek apakah ada jejak harimau tersebut.