Berhasil Tangani COVID, Australia Berusaha Tawarkan agar Bisnis dan Pekerja Asing Masuk
Keberhasilan Australia dalam menangani pandemi COVID-19 sejauh ini akan dimanfaatkan untuk menarik bisnis dan pekerja asing ke negara itu.
Bendahara Utama Negara (Treasures) Josh Frydenberg sudah mengungkapkan rencana tersebut dengan dana sekitar A$550 juta untuk menarik bisnis dan pekerja asing masuk.
Istilah Bendahara Utama negara di Australia adalah sama dengan Menteri Keuangan di negara-negara lain.
Josh Frydenberg akan menyampaikan pidato anggaran belanja negara yang baru hari Selasa (11/05/2021), yang menjadi salah satu pidato keuangan terpenting di bidang ekonomi.
Paket yang dibuat pemerintah Australia dalam menarik bisnis dan pekerja asing ini sebagian besar adalah dengan mempermudah aturan, dan juga mengubah sistem perpajakan.
Pemerintah akan mendorong agar lebih banyak bisnis memberikan saham bagi para pekerja, hal yang menurut pemerintah penting bagi bisnis baru (start up) untuk menarik staf. Pekerja juga diyakini akan bertahan lebih lama bila mereka memiliki saham di perusahaan tempat mereka bekerja.
Kantor Pajak Australia (ATO) juga akan memberikan layanan baru untuk mempercepat nasihat perpajakan kepada investor asing, serta menyederhanakan sistem perpajakan individu.
"Kita harus memanfaatkan kesempatan dan mengambil manfaat dari kekuatan ekonomi dan sistem kesehatan kita dalam penanganan krisis ini." kata Josh Frydenberg.
Keberhasilan Australia dalam menangani pandemi COVID-19 sejauh ini akan dimanfaatkan untuk menarik bisnis dan pekerja asing ke negara itu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
-
Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
Rabu, 20 November 2024 – 23:11 WIB -
Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
Selasa, 19 November 2024 – 23:46 WIB -
Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
Kamis, 14 November 2024 – 23:55 WIB
- ABC Indonesia
Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
Rabu, 20 November 2024 – 23:11 WIB - ABC Indonesia
Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
Selasa, 19 November 2024 – 23:46 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Rencana Airbnb Menggelar Pertarungan Gladiator di Roma Dikecam
Senin, 18 November 2024 – 23:58 WIB - ABC Indonesia
Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
Kamis, 14 November 2024 – 23:55 WIB
- Humaniora
Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
Jumat, 22 November 2024 – 16:22 WIB - Liga Indonesia
Persib Vs Borneo FC: Apa yang Dikatakan Hodak Mungkin Benar
Jumat, 22 November 2024 – 12:49 WIB - Liga Indonesia
Persebaya Vs Persija Jakarta: Ada VAR di Babak Pertama, Penalti, Gol!
Jumat, 22 November 2024 – 16:25 WIB - Politik
Demi Muluskan Langkah Suami di Pilwalkot Bogor, Istri Rayendra Berikan Uang ke Oknum Komisioner KPU
Jumat, 22 November 2024 – 17:05 WIB - Kriminal
Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
Jumat, 22 November 2024 – 12:37 WIB