Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Beri Layanan Prima ke Pelanggan, PLN Sediakan 7 Posko Mudik Lebaran di Riau dan Kepri

Sabtu, 30 April 2022 – 19:29 WIB
Beri Layanan Prima ke Pelanggan, PLN Sediakan 7 Posko Mudik Lebaran di Riau dan Kepri - JPNN.COM
PLN Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau (UIWRKR) menyiapkan 7 titik posko mudik lebaran bagi masyarakat yang hendak pulang kampung. Ilustrasi. Foto: Dok. Humas PLN

jpnn.com, PEKANBARU - PLN Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau (UIWRKR) menyiapkan 7 titik posko mudik lebaran bagi masyarakat yang hendak pulang kampung.

Hal ini merupakan bagian dari layanan menjelang Idulfitri 1443 Hijriyah tahun 2022.

General Manager PLN UIWRKR Hartono mengungkapkan terdapat 6 posko mudik lebaran di Provinsi Riau dan 1 posko di Provinsi Kepulauan Riau semuanya diperuntukan bagi para pemudik.

“Kami menyediakan pos pelayanan di semua titik masuk yang menjadi jalur perlintasan para pemudik,” ujar Hartono seperti dilansir dalam siaran pers Sabtu (30/4).

Hartono mengungkapkan posko ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat yang mudik atau melintas di Provinsi Riau dan Kepulauan Riau jika membutuhkan tempat istirahat.

“Kami juga menyediakan sarana medis dan tempat charging/pengisian daya HP bagi pemudik,” kata Hartono.

Hartono pun mengimbau kepada masyarakat sebelum mudik melakukan beberapa hal untuk menghindari bahaya yang ditimbulkan oleh listrik seperti konsleting yang bisa memicu kebakaran.

Dirinya berpesan agar masyarakat tidak lupa mencabut colokan atau setop kontak listrik yang tidak perlu, membayar tagihan rekening listrik bagi pelanggan pascabayar, melakukan penambahan token listrik bagi pelanggan prabayar, mematikan alat elektronik yang tidak digunakan dan nyalakan lampu seperlunya.

PLN membentuk Posko untuk memudahkan masyarakat yang mudik atau melintas di Provinsi Riau dan Kepulauan Riau jika membutuhkan tempat istirahat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close