Bernasib Malang, Arema FC Didenda Rp 10 Juta
Ketika ditanya mengenai apakah ada kelemahan pada pengamanan saat pertandingan, dia mengaku jika banyak modus yang dilakukan oleh fans untuk mengelabuhi petugas keamanan.
"Banyak modus yang dilakukan. Mulai dari memasukkan flare yang diselipkan di bagian tubuhnya hingga memanfaatkan rendahnya tembok Stadion Gajayana, yakni dengan melempar flare dari luar stadion," papar Darmaji.
Dia pun berharap, hal tersebut bisa diantisipasi pada pertandingan selanjutnya yang akan diselenggarakan di Stadion Kanjuruhan. "Kami akan melakukan kampanye kepada para fans tentang bahaya flare. Juga kepada petugas keamanan agar lebih meningkatkan pemeriksaan," lanjutnya.
Sementara itu, Darmaji menyampaikan jika denda tersebut akan dipotong dari match fee. "Karena di regulasi kan tidak mengatur subsidi," tandasnya. (fis/jpc)