Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bersama Ribuan Muslimat NU, Erick Thohir: Jangan Malu-Malu Untuk Bangkit

Minggu, 19 Juni 2022 – 15:25 WIB
Bersama Ribuan Muslimat NU, Erick Thohir: Jangan Malu-Malu Untuk Bangkit - JPNN.COM
Menteri BUMN Erick Thohir saat acara Silaturahmi Akbar Muslimat NU se-Kota Palembang di Kampus 3 Pondok Pesantren Muqimus Sunnah Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (19/6/2022). Foto: Dok. Muslimat NU

Erick mengaku miris melihat hal tersebut mengingat Indonesia merupakan negara dengan populasi umat Islam terbesar di dunia. Justru negara-negara seperti AS hingga Brasil yang masuk dalam sepuluh besar produsen halal dunia.

Erick mengatakan untuk pertama kalinya dalam sejarah Republik ini berdiri, kita punya Bank Syariah Indonesia dengan total aset Rp 360 triliun dan langsung berada nomor tujuh bank terbesar di Indonesia.

“Gunanya untuk apa, ya untuk menjadikan Indonesia sebagai produsen industri halal, tak terus menjadi market bagi bangsa lain. Sebagai bangsa besar, kita jangan hanya menjadi buih, tapi harus menjadi ombak dalam percaturan ekonomi dunia," sambung Ketua Umum Masyarakat Ekonomi tersebut.

Erick mengatakan BUMN juga memiliki program PNM Mekaar yang bisa dimanfaatkan para muslimat NU.

Program ini telah memiliki 12,7 juta nasabah ibu-ibu pelaku usaha di seluruh Indonesia. Selama pandemi, lanjut Erick, program Mekaar mampu membuka sedikitnya tujuh juta lapangan kerja baru.

"Ini saya lihat juga banyak muslimat NU yang sudah menjadi nasabah PNM Meekar. Program yang saya dorong bukan karena saya sedang menjabat sebagai Menteri BUMN, tapi juga tetap jalan ketika saya sudah tidak lagi menjadi Menteri BUMN," lanjut Erick.

Erick menilai sudah bukan zamannya lagi program bagus dihentikan hanya karena pergantian pemimpin.

"Saya mau lihat nanti, coba menteri BUMN berikutnya kalau berani menyetop program Mekaar dengan 12,7 juta nasabah, didemo semua sama ibu-ibu karena targetnya belum selesai. Targetnya mencapai 20 juta ibu-ibu di desa-desa," kata Erick.

Erick Thohir begitu terkesan dengan acara yang tak hanya dihadiri oleh ribuan muslimat NU, melainkan sejumlah suster Katolik pun tampak hadir.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close