Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bertemu Ayu, Fathanah Mengaku Ustaz

Kamis, 26 September 2013 – 16:14 WIB
Bertemu Ayu, Fathanah Mengaku Ustaz - JPNN.COM
Ayu Azhari. Foto: Dok/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Ayu Azhari menyatakan, perkenalan dengan dirinya dan terdakwa kasus dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian dan tindak pidana pencucian uang, Ahmad Fathanah, terjadi antara November hingga Desember 2012. Saat pertama kali bertemu, Fathanah memperkenalkan diri sebagai seorang ustaz dan pembimbing jemaah haji.

"Dia memperkenalkan diri kepada saya sebagai ustaz. Dia pernah bekerja di Arab Saudi sebagai pembimbing haji dan umroh, serta aktif untuk Pilkada," kata Ayu dalam persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (26/9).

Namun, ia menuturkan, Fathanah tidak menyebut asal partainya. Meski begitu, Ayu menduga, Fathanah adalah orang PKS.

"Saya menduga PKS. Karena beliau katakan sering kegiatan aktif pilkada di daerah. Yang saya tahu kegiatan itu bagian dari PKS," kata Ayu.

Ia menuturkan, bertemu dengan Fathanah ketika sedang berjalan-jalan di sebuah mal di Jakarta. Kala itu, ada seseorang yang memanggilnya. "Saya lagi lewat, lalu ada teman memanggil dan diajak untuk berkenalan," katanya.

Kemudian seseorang bernama Marcel yang wajahnya disebut Ayu cukup familiar memperkenalkannya dengan Fathanah.

"Saat itu, Pak Ahmad sampaikan dia biasa buat acara hiburan untuk masyarakat dan ajak saya untuk terlibat dalam kegiatan," katanya. (gil/jpnn)

JAKARTA - Ayu Azhari menyatakan, perkenalan dengan dirinya dan terdakwa kasus dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close