Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Besok, Sejumlah Jalan di Sekitar JIS Bakal Ditutup, Pengguna Diimbau Cari Jalur Lain

Sabtu, 25 Juni 2022 – 00:33 WIB
Besok, Sejumlah Jalan di Sekitar JIS Bakal Ditutup, Pengguna Diimbau Cari Jalur Lain - JPNN.COM
Pemprov DKI Jakarta mengumumkan akan menutup sejumlah jalan di sekitaran Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (25/6). Ilustrasi Foto: Ryana Aryadita Umasugi/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengumumkan akan menutup sejumlah jalan di sekitaran Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (25/6), pukul 14.00 WIB-21-00 WIB.

Penutupan tersebut lantaran ada kegiatan malam puncak HUT ke-495 Jakarta (Jakarta Hajatan).

Dia menjelaskan ada tiga lokasi yang dilakukan penutupan.

Namun, tetap dijaga oleh petugas agar arus lalu lintas di sekitar kawasan tersebut tetap berjalan dengan baik.

"Yang boleh melintas di jalan tersebut adalah kendaraan umum, kendaraan penghuni sekitar JIS dan kendaraan VIP, dan VVIP," kata dia.

Dia mengimbau masyarakat yang memiliki tiket untuk menonton acara malam puncak Jakarta Hajatan di JIS untuk menggunakan transportasi umum.

Adapun tiga titik lokasi penutupan jalan di JIS tersebut yaitu:

1. Simpang perlintasan bidang kereta api Jalan Sunter Permata Raya - Jalan RE. Martadinata;
2. Simpang Jalan Sunter Permai Raya - Jalan Bisma Raya;
3. Simpang Jalan Danau Sunter Barat - Jalan Danau Sunter Utara.

Syafrin juga mengimbau bagi masyarakat yang tidak memiliki kepentingan di kawasan sekitar JIS untuk menghindari kawasan tersebut.

"Bagi masyarakat yang harus menjalankan aktivitasnya di kawasan sekitar JIS untuk dapat memilih jalan alternatif lain," ucapnya.

Pemprov DKI Jakarta sendiri menyiapkan 100 unit bus gratis di 12 titik lokasi penjemputan dan hanya akan berhenti di titik tujuan (JIS).

Pemprov DKI Jakarta mengumumkan akan menutup sejumlah jalan di sekitaran Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (25/6).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close