Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Besok, Series Losmen Melati Bakal Tayang di Catchplay+

Rabu, 16 Agustus 2023 – 20:19 WIB
Besok, Series Losmen Melati Bakal Tayang di Catchplay+ - JPNN.COM
Konferensi pers series Losmen Melati di kawasan Kebayoran, Jakarta Selatan, Rabu (16/8). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Series orisinal Indonesia bergenre horor, Losmen Melati bakal tayang di CATCHPLAY pada 17 Agustus 2023.

Series Losmen Melati merupakan kelanjutan dari film berjudul sama yang dirilis pada Maret 2023 di Indonesia dan disusul empat negara lain di Asia Tenggara.

Pemeran Madam Melati dalam Losmen Melati, Alexandra Gottardo menuturkan, para penonton tetap bisa menikmati series tersebut, meski belum menonton filmnya. 

"Kalau hubungan sudah pasti ada. Lanjutannya bisa dibilang ini lanjutannya juga, tetapi untuk yang belum menonton filmnya lanjut ke series enggak apa-apa juga tetap bisa dimengerti," ujar Alexandra Gottardo di kawasan Kebayoran, Jakarta Selatan, Rabu (16/8).

Dia sendiri merasa senang lantaran film Losmen Melati dilanjutkan ke dalam series.

Menurutnya, kisah Losmen Melati juga akan digali lebih dalam di series tersebut.

"Mungkin kemarin filmnya gantung ya akhirnya. Jadi, kami kasih seriesnya ini lebih panjang dan lebih detail juga," kata aktris 38 tahun itu.

Hal senada disampaikan oleh Dwi Sasono. Dia menyebut penonton tetap bisa menikmati series Losmen Melati, walau tak menonton filmnya.

Series orisinal Indonesia bergenre horor, Losmen Melati bakal tayang di CATCHPLAY+ pada 17 Agustus 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News