BFI Finance Bangun Kembali Harapan Anak-anak Lombok
jpnn.com, JAKARTA - PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) bekerjasama dengan Ikatan Alumni Fakultas Teknik Universitas Indonesia (ILUNI FTUI) dan FUSI Foundation menggelar program Sekolah Indonesia Cepat Tanggap (SICT) di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Program ini dilaksanakan dalam pembangunan Lombok dari sisi infrastruktur fasilitas pendidikan pascagempa 6,4 SR yang mengguncang Juli 2018 lalu.
Salah satunya yakni dengan membangun fasilitas sekolah bagi anak-anak di Lombok. Seperti pembangunan Sekolah Dasar (SD) / MI (Madrasah Ibtidaiyah) Yayasan Pendidikan Riyadlul Wardiyah di Batu Layar, Kabupaten Lombok Utara, NTB, yang berhasil diresmikan pada Senin (10/12) kemarin.
Regional Manager Wilayah Jawa Timur 2 PT BFI Finance, I Kadek Tirtayasa mengatakan, hal ini membuktikan bahwa pihaknya konsisten dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat.
“Kami tidak hanya membangun kembali fisik sekolah bagi anak-anak Lombok, tapi kami membangun kembali mimpi dan menyemangati mereka bahwa mereka bisa terus bersekolah dan mewujudkan cita-citanya,” kata Kadek.
Untuk konsep dan detail teknis pembangunan, pihaknya mempercayakan kepada para ahlinya dari rekan-rekan ILUNI FTUI. Menurutnya, pembangunan sekolah ini cukup cepat. Dengan waktu sekitar dua bulan, terhitung sejak peletakan batu pertama pada 6 Oktober silam, gedung sekolah telah rampung.
Adapun pembangunan tersebut meliputi empat unit ruang kelas, satu unit perpustakaan dan satu unit ruang guru. Masing-masing ruang juga dilengkapi dengan furnitur, dilengkapi dengan selasar, unit toilet dan fasilitas cuci tangan, tribun dan teras untuk wadah ekspresi siswa, serta unit ruang transisi untuk tempat bermain dan berinteraksi.
Gedung SD/MIYayasan Pendidikan Ridyadlul Wardiyah merupakan salah satu sekolah dengan kerusakan yang cukup parah.