Bicara Transgender, Caitlyn Jenner Menangis di Panggung ESPY Awards
jpnn.com - LOS ANGELES – Caitlyn Jenner, 65, melenggang anggun ke panggung ESPY(Excellence in Sports Performance Yearly) Awards. Dalam balutan gaun putih rancangan Versace, dia menerima penghargaan bergengsi Arthur Ashe Courage Award di Microsoft Theater, Los Angeles, Rabu malam (15/7) waktu setempat.
Dia berhasil mencuri perhatian tamu undangan. Dengan nada bergurau, Jenner mengaku berada dalam tekanan untuk tampil sempurna dalam ajang itu. Tidak heran, penampilannya begitu memesona.
Terlepas dari penampilannya yang memukau, Jenner tidak bisa menyembunyikan rasa bahagia dari raut wajahnya. Pidato kemenangan Jenner dibuka dengan gurauan-gurauan yang ditujukan kepada para tamu.
”Girls, sekarang saya mengerti. Kalian harus mendapatkan gaun, rambut, dan sepatu. Fashion police, silakan. Saya baru dalam hal ini,” kata Jenner sambil berusaha mencairkan suasana.
Award untuk Jenner merupakan bentuk penghargaan dan dukungan kepada dia. Sebagai transgender, Jenner merasa beruntung bisa diterima sebagai dirinya sendiri. Menjadi dirinya yang sekarang bukanlah hal mudah.
”Transgender layak mendapatkan sesuatu yang vital. Mereka layak mendapatkan rasa hormat,” ujar Jenner saat menerima Arthur Ashe Courage Award seperti dilansir NBC news.
Dia lalu berbicara soal isu transgender yang berkembang di masyarakat. Dia berharap para atlet bisa mengajak lebih banyak orang untuk menerima transgender di tengah masyarakat.
Jenner menambahkan, bagi beberapa orang, isu transgender bukanlah isu vital. Namun, bagi ribuan transgender lain yang masih berjuang, itu adalah isu yang sangat penting.