BMKG Prediksi Gelombang Tinggi Berpotensi Terjadi di Beberapa Wilayah Perairan Indonesia
Rabu, 31 Mei 2023 – 10:44 WIB
Eko Prasetyo mengimbau masyarakat, terutama bagi nelayan yang beraktivitas dengan moda transportasi seperti perahu nelayan (kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,25 m), kapal tongkang (Kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1,5 m), untuk selalu waspada.
Kemudian, kapal ferry (kecepatan angin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5 m), kapal ukuran besar seperti kapal kargo/kapal pesiar (kecepatan angin lebih dari 27 knot dan tinggi gelombang di atas 4 meter). (antara/jpnn)