BNPB Minta Tambahan Dana Rp 3,6 T untuk Sumbar
Selasa, 01 Februari 2011 – 22:31 WIB
JAKARTA - Meski alokasi anggaran Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) tahun ini mengalami peningkatan 100 persen lebih, menjadi sekitar Rp 816 miliar, namun lembaga tersebut masih meminta tambahan lagi. Tambahannya pun cukup besar, yakni sekitar Rp 4,5 triliun. Sekretaris Utama BNPB, Fatchul Hadi mengatakan, besarnya usulan itu karena Rp 3,6 triliun akan dialokasikan untuk penanganan bencana Sumatera Barat (Sumbar). "Saya dapat informasi dari Gubernur, kalau Sumbar masih butuh dana Rp 3,6 triliun. Itupun dananya belum tertata di APBN 2011, baik di BNPB maupun kementerian/lembaga yang menangani infrastruktur. Makanya, kami mengusulkan tambahan anggaran," ungkap Fatchul, dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi VIII DPR RI, Selasa (1/2).
Selain untuk Sumbar, tambahan anggaran tersebut menurut Fatchul, nantinya akan dibagi ke Wasior dan Mentawai. Wasior mendapatkan dana Rp 239 miliar, Mentawai Rp 486 miliar, serta Merapi Rp 465 miliar, di samping (juga) dana on call Rp 200 miliar.
Dijelaskan Fatchul, BNPB sendiri pada 2010 sudah menyalurkan dana bantuan untuk penanggulanan banjir Wasior sebanyak Rp 9,2 miliar, tsunami di Mentawai Rp 13,9 miliar, serta letusan gunung Merapi sebesar Rp 39,5 miliar. "Itu yang kita kasih baru dana awal saja. Nanti masih ada tambahan lainnya. Karena itu, kami berharap dukungan (dari) Komisi VIII," ucapnya.
JAKARTA - Meski alokasi anggaran Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) tahun ini mengalami peningkatan 100 persen lebih, menjadi sekitar Rp
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
Selasa, 26 November 2024 – 00:19 WIB - Hukum
BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
Senin, 25 November 2024 – 22:43 WIB - Humaniora
Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
Senin, 25 November 2024 – 21:21 WIB - Hukum
Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan
Senin, 25 November 2024 – 20:12 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Seorang Pelajar SMKN 4 Semarang Meninggal Dunia, Diduga Ditembak Polisi
Senin, 25 November 2024 – 22:55 WIB - All Sport
Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
Selasa, 26 November 2024 – 00:02 WIB - Humaniora
Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
Selasa, 26 November 2024 – 00:19 WIB - Politik
Jokowi, Gibran, & Luthfi Akan Gunakan Hak Suaranya di Kota Solo
Selasa, 26 November 2024 – 02:20 WIB - Kesehatan
Atasi Sembelit dengan Menggunakan 10 Pengobatan Alami Ini
Selasa, 26 November 2024 – 02:01 WIB