Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bobotoh Jadi Suporter Terbaik, Inilah Alasannya

Minggu, 18 Februari 2018 – 08:23 WIB
Bobotoh Jadi Suporter Terbaik, Inilah Alasannya - JPNN.COM
Maruarar Sirait. Foto: Amjad/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penghargaan suporter terbaik di ajang Piala Presiden 2018 menjadi milik Persib Bandung dengan suporternya Bobotoh.

Meski menjadi kontroversi, Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2018 Maruarar Sirait tak mau menggubrisnya dan menganggap pendukung Persib memang layak mendapatkannya.

Pria yang akrab disapa Ara itu menyebut sebenarnya ada tiga kandidat suporter terbaik di Piala Presiden 2018. Selain Bobotoh, ada Bonek pendukung Persebaya Surabaya, dan Aremania suporter Arema FC.

Kata Ara, ketiga suporter itu dinilai terbaik ketika dia menyaksikan secara langsung laga babak penyisihan Piala Presiden 2018 yang digelar di Bandung, Surabaya, Malang, Tenggarong, dan Gianyar.

Ketiga suporter dinilai layak karena memiliki jumlah massa yang melimpah dan selalu memenuhi stadion saat babak penyisihan berlangsung.

"Saya menonton tiga-tiganya bertanding. Arema FC kalah di delapan besar. Sama halnya dengan Persebaya di Solo. Sementara Persib kalah di kandang sendiri," kata Ara.

"Kami sudah tahu sepak bola itu kalau menang akan tertib, aman, dan nyaman. Tetapi pada saat kalah dan bermain di kandang dengan basis suporter besar, ini tidak akan mudah dan tidak akan tenang. Itu alasannya," ucap Ara menambahkan.

Diekatahui, Bobotoh sendiri bukan tanpa cela. Mereka mendapatkan sanksi karena bertindak rusuh saat kalah dari PSMS Medan dan PSM Makassar di dua laga terakhir babak penyisihan Grup A.

Menurut Maruarar Sirait, dirinya sudah membuat pertimbaangan yang matang hingga memilih Bobotoh menjadi supporter terbaik Piala Presiden 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News