Bocah Perempuan Tewas Ditusuk Teman Belajar Bersama
jpnn.com, BARABAI - Seorang bocah perempuan berinisial RR, tewas bersimbah darah ditusuk AD saat belajar bersama di Desa Gayaba Limpasu Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan, Selasa (17/9) siang.
Peristiwa mengenaskan tersebut bermula ketika korban RR bersama dua rekan sebayanya yakni KK, 8, dan K, 6, berkumpul di depan rumah AD dengan maksud belajar bersama.
Namun, tiba-tiba saja dari dalam rumah, AD keluar dengan membawa sebilah parang langsung menghampiri korban dan menghujamkan parangnya ke leher korban.
Melihat peristiwa tersebut, kedua teman korban pun langsung menyelamatkan diri dan menceritakannya kepada warga.
Tak berselang lama, warga yang marah langsung mendatangi lokasi. Seusai mengecek keadaan korban, warga bergegas mengejar pelaku yang telah berlari ke belakang rumah.
Berkat kesigapan warga, pelaku pun akhirnya diringkus. Dengan tangan dan kaki terikat, AD akhirnya dibawa ke Polres HST, guna pemeriksaan lebih lanjut.
PS Paur Humas Polres HST Bripka Husaini, membenarkan bahwa telah terjadi peristiwa mengenaskan di tempat tersebut.
“Saat ini, pelaku sudah diamankan. Dan masih dalam proses penyelidikan,” tuntasnya. (war/ran/ema)