Bongkar Isi Mobil Kiky Saputri, Andre Taulany Tercengang Melihat....
jpnn.com, JAKARTA - Komedian Andre Taulany terkejut saat membongkar barang bawaan Kiky Saputri yang disimpan di dalam Ford Fiesta berkelir merah.
Mulanya, Andre meminta izin untuk melihat apa saja yang dibawa oleh Kiky untuk kegiatan syuting.
Mendengar hal itu Kiky tampak terkejut, tetapi dia memberikan izin Andre untuk membukanya bagasi mobilnya.
Perempuan 27 tahun itu lantas membuka bagasi mobilnya lantaran semua barang bawaannya disimpan di situ.
Setelah dibuka ada banyak barang di area bagasi. Andre Taulany awalnya terlihat biasa saja.
Namun setelah membongkar, ayah tiga anak itu menemukan barang yang membuatnya terkejut.
Andre menemukan bra yang tersimpan di bagasi mobil. Kiki pun sontak tertawa.
"Kok ada itu, ya. Itu bra tanpa tali," kata Kiky seperti dilihat dari akun TaulanyTV di YouTube baru-baru ini.