Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Brasil tak Takut Tekanan di Piala Dunia

Senin, 26 Mei 2014 – 15:18 WIB
Brasil tak Takut Tekanan di Piala Dunia - JPNN.COM
Ilustrasi. FOTO: getty images

jpnn.com - RIO DE JANEIRO- Brasil bakal menghadapi dua musuh sekaligus ketika berjibaku di Piala Dunia 2014 mendatang. Bukan hanya harus mengalahkan semua lawan, Brasil juga mesti menjinakkan tekanan besar para suporternya.

Wajar. Sebagai tuan rumah, Brasil tentu akan mendapatkan beban berat untuk mengamankan tropi juara pesta sepakbola empat tahunan itu. Tekanan makin berat karena Brasil mampu menjadi juara Piala Konfederasi 2013 lalu.

Ketika itu, Brasil mampu menghancurkan Spanyol yang notabene juara bertahan tiga gol tanpa balas. Gelandang Hernanes mengatakan, timnya siap dengan semua tekanan yang menghadang itu.

“Kami tak takut dengan tekanan-tekanan itu. Kami selalu mendapatkan tekanan kapanpun kami bermain. Kami malah senang bisa menjadi salah satu kandidat juara,” terang Hernanes di laman Samba Foot, Senin (26/5).

Gelandang Inter Milan itu juga menyampaikan pendapatnya mengenai peluang membela Brasil di Piala Dunia. Bagi Hernanes, bermain di Piala Dunia merupakan mimpi yang menjadi kenyataan.

“Saya bangga bisa menjadi bagian dari skuat ini. Untuk saya, ini adalah mimpi yang nyata. Mendapatkan kesempatan bermain Piala Dunia di rumah sendiri adalah hal yang menakjubkan,” tegas Hernanes. (jos/jpnn)

RIO DE JANEIRO- Brasil bakal menghadapi dua musuh sekaligus ketika berjibaku di Piala Dunia 2014 mendatang. Bukan hanya harus mengalahkan semua lawan,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close