Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Brembo Resmi Mengakuisisi Ohlins

Minggu, 13 Oktober 2024 – 16:58 WIB
Brembo Resmi Mengakuisisi Ohlins - JPNN.COM
Ilustrasi Brembo memgakuisisi Ohlins. Foto: Yamaha Monster Energy

jpnn.com - Brembo telah resmi mengakuisisi perusahaan suspensi asal Swedia, Ohlins, dari perusahaan induknya Tenneco.

Langkah akuisisi tersebut dengan nilai transaksi sebesar USD 405 juta atau setara Rp 6 triliun.

"Kami menyambut Ohlins ke dalam grup kami sebagai peluang besar untuk memperluas penawaran kami di pasar otomotif," kata ketua eksekutif Brembo Matteo Tiraboschi.

Penjualan tersebut masih memerlukan persetujuan regulasi akhir.

Portofolio Ohlins saat ini meliputi suspensi, garpu depan, steering damper, perangkat lunak, serta berbagai aksesori.

Seperti Brembo, Ohlins terlibat aktif dalam olahraga bermotor dengan memasok suku cadang ke tim-tim di MotoGP, Formula 1, World Superbike, dan NASCAR, serta masih banyak lagi.

Persetujuan regulasi untuk penjualan tersebut diharapkan akan terjadi pada awal 2025.

“Seiring dengan kerja sama kami dengan Brembo, kami gembira dapat membuka peluang pertumbuhan baru dan memanfaatkan kekuatan serta aset masing-masing untuk mendorong inovasi,” kata CEO Ohlins Racing, Tom Wittenschlaeger.

Brembo telah resmi mengakuisisi perusahaan suspensi asal Swedia, Ohlins, dari perusahaan induknya Tenneco.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA