Bu Risma Tegaskan tak Ada Perbedaan Ras di Surabaya
jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menekankan tidak ada perbedaan ras di wilayah yang dipimpinnya itu. Menurut dia, baik di lembaga yang dipimpinnya dan masyarakat yang dibinanya, semua rukun dalam keberagaman.
"Saya pastikan karena di Pemkot pun tidak ada. Bahkan beberapa (orang Papua) kemarin, kami lantik sebagai pejabat. Jadi ndak ada. saya selalu rutin setiap pertemuan atau setiap ada acara di Balkot, anak Papua saya ajak menari mereka," kata Risma di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (19/8).
BACA JUGA: Aiptu Agus Sumarsono Dapat Kenaikan Pangkat Luar Biasa
Risma mengaku setelah mendarat di Surabaya akan mengunjungi anak-anak Papua di asramanya. Risma sendiri mengaku sudah meniatkan untuk datang pada perayaan 17 Agustus kemarin. Namun karena agenda penuh, maka Risma mengurungkannya.
"Nanti saya akan datang. Kemarin itu kan 17 Agustus saya penuh, enggak bisa. Setelah saya ke sini, saya akan datang ke sana," jelas dia. (tan/jpnn)