Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bu Susi: Menurut Saya, Masih Banyak yang Harus Dibenahi

Jumat, 20 Januari 2017 – 22:53 WIB
Bu Susi: Menurut Saya, Masih Banyak yang Harus Dibenahi - JPNN.COM
Menteri KKP Susi Pudjiastuti. Foto dok Humas KKP

jpnn.com - jpnn.com - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti punya sejumlah catatan pekerjaan rumah yang belum ia selesaikan.

Seperti, pembangunan sarana prasarana, pengawasan, penataan kelembagaan, penanganan ABK asing, dan lain sebagainya.

Yang tidak kalah penting menurut Susi adalah bagaimana mewujudkan pembangunan kelautan dan perikanan dari hulu sampai hilir.

“Di sektor hulu saya kira sudah cukup jelas policy kita. Nah, di sektor hilir menurut saya masih banyak hal yang harus dibenahi," kata Susi.

Karena itu, dalam mempercepat pembangunan kelautan dan perikanan di sektor hulu-hilir tadi, maka perlu dibangun sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT) di beberapa lokasi di seluruh Indonesia.

Adapun lokasi pembangunan SKPT tersebut meliputi Natuna, Saumlaki, Merauke, Mentawai, Nunukan, Talaud, Morotai, Biak Numfor, Mimika, Rote Ndao, Sumba Timur, dan Sabang.

Demi terwujudnya pembangunan SKPT tersebut, Susi berpesan pada semua pejabat eselon I KKP agar menaruh perhatian yang cukup.

Selain komitmen dari KKP, Susi juga meminta dukungan dari berbagai pihak termasuk kementerian/lembaga terkait, Pemerintah Daerah, BUMN, perusahaan swasta nasional dan stakeholders lainnya.(chi/jpnn)

Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti punya sejumlah catatan pekerjaan rumah yang belum ia selesaikan.

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News