Budi Gunawan Dilantik jadi Wakapolri, Istana Gelagapan
jpnn.com - JAKARTA- Pihak Istana Negara berkelit terkait pelantikan Komjen Budi Gunawan sebagai Wakapolri. Padahal, Mabes Polri sudah resmi menetapkan Budi sebagai wakil Badrodin Haiti.
Mensesneg Pratikno mengatakan, Badrodin sudah berkonsultasi dengan Presiden Joko Widodo. Namun, Pratikno mengaku tak tahu menahu mengenai isi konsultasi tersebut.
"Pak Badrodin katakan sudah konsultasikan pada presiden setelah pelantikan itu (pelantikan Kapolri). Cek aja ke Pak Badrodin," ujar Pratikno di JCC Senayan, Jakarta, Rabu (22/4).
Lalu, bagaimana tanggapan Jokowi atas pelantikan itu? Pratikno lagi-lagi berkelit. Dia mengaku belum mengetahuinya. Pratikno mengatakan, Jokowi sibuk menjalani serangkaian acara KAA sehingga belum bisa memberikan pernyataan apapun.
"Nanti saya tanyakan pada beliau (presiden). Saya belum sempat ngobrol sama Pak Jokowi mengenai itu," kata Pratikno.
Pratikno menyatakan, pihaknya juga tidak mengetahui nama-nama yang dicalonkan sebagai Wakapolri sampai akhirnya terpilih Budi Gunawan. Pasalnya, surat pemberitahuan dari Wanjakti belum sampai di Sekretariat Negara. (flo/jpnn)