Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bukan di Lengan, Efektifkah Suntik Vaksin di Bokong?

Selasa, 09 Maret 2021 – 04:26 WIB
Bukan di Lengan, Efektifkah Suntik Vaksin di Bokong? - JPNN.COM
Lansia disuntik vaksinasi COVID-19. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Suntik di bagian bokong sebenarnya bukan hal baru lagi. Tapi, bagaimana bila yang disuntikkan ke bokong adalah vaksin?

Bisakah cairan pelindung dari penyakit itu tetap terserap dan tersebar secara efektif di tubuh?

Efektifkah Suntik Vaksin di Bokong?

Lokasi suntik vaksin pada dasarnya tidak boleh sembarangan. Dokter tak bisa langsung menyuntikkan cairan tersebut secara random di punggung, leher, atau pergelangan tangan.

Sebab, ada area khusus agar vaksin masuk ke tubuh dengan baik dan membentuk antibodi.

Area khusus yang dimaksud adalah bagian tubuh dengan jaringan otot yang banyak (intramuskular).

Lengan bagian atas menjadi bagian tubuh yang memiliki banyak jaringan otot dan daya serap yang baik. Karena itulah, suntik vaksin umum dilakukan di bagian tersebut.

Peserta vaksin biasanya juga tidak merasa risi bila penyuntikkan diberikan lewat lengan.

Setelah membaca artikel berikut, kira-kira Anda lebih pilih disuntik vaksin di bagian lengan atau bokong?

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News