Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

BUMN Bangun Tol Khusus Angkutan Barang

Kamis, 06 Desember 2012 – 05:48 WIB
BUMN Bangun Tol Khusus Angkutan Barang - JPNN.COM
JAKARTA - Kreasi dan inovasi terus lahir dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Kali ini, untuk mengatasi minimnya infrastruktur transportasi yang sering memicu kemacetan, perusahaan pelat merah akan bersinergi membangun jalur tol khusus angkutan barang.

Menteri BUMN Dahlan Iskan mengatakan, jalur tol dari pusat kawasan industri Cikarang hingga Tanjung Priok ini akan menjadi hadiah atau kompensasi bagi pengusaha atas kebijakan kenaikan upah buruh. "Pertengahan tahun depan akan dimulai (pembangunannya)," ujarnya di acara seminar Geliat Indonesia 2013 di Jakarta Rabu (5/12).

Menurut Dahlan, proyek ini akan bisa dikerjakan lebih cepat karena tidak harus melalui mekanisme tender sebagaimana proyek yang menggunakan dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). "Sebab, dikerjakan sendiri oleh BUMN dan dibiayai sendiri oleh BUMN," katanya.

Dahlan menyebut, konsorsium tiga BUMN, yakni PT Jasa Marga, PT Kawasan Berikat Nusantara, dan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II sebagai pengelola Tanjung Priok, akan membiayai seluruh kebutuhan investasi. "Nilainya sekitar Rp 6 triliun," ucapnya.

JAKARTA - Kreasi dan inovasi terus lahir dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Kali ini, untuk mengatasi minimnya infrastruktur transportasi yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close