Bunga Citra Lestari: Supaya Aman

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Bunga Citra Lestari alias BCL masih menjalani isolasi meski sudah dinyatakan negatif covid-19.
Dia mengaku bakal isolasi hingga genap dua pekan demi memastikan benar-benar sembuh dari virus corona.
"Aku masih akan isolasi sampai hari ke-14 supaya aman," ungkap BCL melalui akun miliknya di Instagram, Kamis (24/6).
Pelantun Kecewa itu telah melakukan tes PCR.
Dari tes tersebut, BCL yang isolasi selama 11 hari sudah dinyatakan negatif covid-19.
"Isolasi hari ke-11. Hasil PCR: NEGATIVE," beber istri mendiang Ashraf Sinclair itu.
BCL mengaku akan kembali melakukan tes PCR besok atau lusa.
Tujuannya agar bisa memastikan dirinya sudah benar-benar sembuh dari covid-19.