Bunga Kredit Siap Melejit
Suku Bunga Acuan Naik LagiJumat, 12 Juli 2013 – 07:04 WIB
Pihaknya juga meminta Kementerian Pertanian, Perdagangan, dan Perum Bulog untuk mengintervensi pasar dan menjamin ketersediaan barang sepanjang Ramadan dan Lebaran. Diharapkan, dengan adanya intervensi tersebut, harga kembali stabil. Bentuk intervensi itu adalah pembukaan keran impor dan operasi pasar. "Terutama untuk daging yang sejak sembilan bulan harganya belum turun. Bulog yang diberi izin impor harus segera merealisasikannya," ucap Hatta.
Menteri Perdagangan Gita Wirjawan justru membantah asumsi kenaikan harga yang disebabkan ulah spekulan. Berdasar pantauannya, saat ini tidak terlihat penimbunan dalam skala besar. Harga komoditas tersebut tinggi murni gara-gara ketidakseimbangan pasokan dan lonjakan permintaan saat Ramadan.
Untuk menyikapinya, dalam jangka pendek pemerintah memutuskan untuk membuka keran impor bawang merah, cabai, dan daging sapi. Komoditas tersebut mengalami lonjakan harga tertinggi. Pada Juli ini pihaknya telah mengeluarkan izin impor 10 ribu ton cabai dan 16 ribu ton bawang merah. Untuk sapi, pihaknya sudah memberikan kuota 3 ribu ton daging sapi kepada Bulog.