Bupati Bengkulu Selatan Dituduh Lakukan Pencabulan
Ada 9 Wanita Lagi Siap LaporSabtu, 21 Mei 2011 – 03:03 WIB

Bupati BS H. Reskan Effendi, SE sebelumnya menyampaikan laporan ini hanya untuk menjatuhkan dirinya. Bendahara tim sukses pasangan Reskan/Rohidin (Redho) ini diperkirakan merupakan golongan barisan sakit hati karena beberapa keinginan belum terpenuhi. Hal ini juga tidak ditampik Yulius. "Selama ini dia (pelapor) ikut membantu dan aktif dalam tim. Ya mungkin saja selama ini belum begitu diperhatikan," demikian Yulius.
Seperti diketahui LR (39) Rabu siang mendatangi Polda Bengkulu guna melaporkan dugaan pemerkosaan yang dilakukan Bupati BS. Dalam laporan tersebut, diketahui versi pelapor perbuatan dilakukan 26 Oktober 2009 silam di sebuah hotel di Kota Bengkulu. LR yang juga menjadi pelapor dugaan penipuan CPNS di Polres BS ini mengaku melapor karena desakan suami dan adanya isu yang berkembang dirinya terlibat affair dengan bupati. (cuy/bek)