Bupati Siap Jalankan Instruksi Ketum PAN
Senin, 04 Maret 2013 – 15:53 WIB

JAKARTA - Kader Partai Amanat Nasional (PAN), yang juga menjabat sebagai Bupati Ngada, NTT, Martinus Sae, siap menjalankan instruksi Ketua Umum (Ketum) PAN, Hatta Rajasa, yang disampaikan dalam pertemuan di sebuah hotel di Jakarta, Minggu (3/3). "Apa yang disampaikan Pak Hatta cukup memberikan dorongan kepada kami agar menjalankan tugas di eksekutif di daerah, dengan sebaik-baiknya," ujar Martinus Sae saat dihubungi wartawan, Senin (4/3).
Diceritakan Martinus, dalam pertemuan tertutup itu Hatta menyampaikan sejumlah pesan bagi para kadernya yang duduk di eksekutif. Antara lain, para kader di eksekutif diminta agar bisa menjalankan tugas dengan serius.
"Pak Hatta juga menyampaikan pesan agar kami lebih hati-hati karena sekarang ini sudah masuk tahun politik," ujar Martinus.